Selasa, 07 November 2023

Terkait Dugaan Korupsi Pengelolaan Dana Sawit Oleh BPDPKS, Tiga Orang Saksi Diperiksa Seksama Tim Penyidik Jagung Muda Pidsus di Kejagung


JAKARTA,- JBP - Kejaksaan Agung melalui Tim Jaksa Penyidik pada Direktorat Penyidikan Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (JAM PIDSUS) memeriksa 3 orang saksi yang terkait dengan perkara dugaan tindak pidana korupsi dalam pengelolaan dana sawit oleh Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) pada tahun 2015 s/d 2022, pada Rabu (08/11/2023).
 
Dalam keterangannya Kapuspenkum Kejagung RI mengungkapkan bahwa ketiga saksi yang menjalani pemeriksaan diantaranya  adalah, 1.S selaku Direktur Pembinaan Usaha Hilir Migas di Ditjen Migas Kementerian ESDM. 2. OG selaku Senior Analyst 1 Cash Management dan Treasury Settlement PT Pertamina Patra Niaga dan 3. PB selaku Kepala Divisi Pemasaran Komoditi Kelapa Sawit dan Karet PTPN III.

"Adapun ketiga orang saksi diperiksa terkait penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi dalam pengelolaan dana sawit oleh Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) pada tahun 2015 sampai dengan tahun 2022," ungkap Dr Ketut Sumedana, Rabu (08/11/2023).

Kapuspenkum Kejagung RI  juga mengatakan bahwa, pemeriksaan saksi dilakukan untuk memperkuat pembuktian dan melengkapi pemberkasan dalam perkara dimaksud.
 
(Setiawan) JBP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Para Mahasiswa Bersama Masyarakat Kabupaten Lebak Menggeruduk Kantor BBWSC 3 Pemprov Banten Ada Apa Ya?

BANTEN, JBP - Puluhan mahasiswa dari Serikat Mahasiswa Pemuda Banten (SMPB) bersama warga Desa Bungur Mekar, Kecamatan Sajira, Kabupaten Leb...

JAYABAYA POS

JAYABAYA POS

POSTINGAN TERUP-DATE


NASIONAL


DAERAH